RSS

Rabu, 16 Januari 2013

PUKIS IMUT

Kemarin Bintaro dilanda hujan yang lumayan konsisten. Dikit2 ujan-terang-ujan lagi. Ditambah air keran tiba2 keruh & mati listrik T.T
Daripada suntuk mending bikin sesuatu, yang nggak pake mixer tentunya.
Di kulkas ada ragi Fermipan seuprit, santan kara, telur, keju slice 2 lembar, meises n kismis.
Hmm..hmm..jadi kepikiran bikin marbol (martabak bolu) atau pukis nih ^^
Setelah dipikir2, akhirnya aq milih bikin pukis aja. Selain untuk memanfaatkan cetakan pukis yang baru dipake sekali, adonan pukisnya hemat telur, hasilnya banyak dan empuk. Hehe..
Resepnya pakai punyanya mbk Tita ;)




Kue Pukis
Source by "Sari Bundanya Sheryl" modified by "Tita Kusumaningrum"

Bahan :
- 150 gram tepung terigu cakra
- 100 gram tepung terigu segitiga
--> mau diganti jd tepung terigu cakra smua atau tepung terigu segitiga smua juga boleh
- 125 gram gula pasir
- 1 butir telur
- 1 sdt ragi instan
- 50 gram mentega, cairkan (aq: margarin)
- 375 santan hangat (aq: santan kara 200 ml + 175 ml air, direbus)
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt pasta vanili
- 50 ml SKM (aq: 1 sachet SKM)



Topping:
meises, keju slice, kismis, dll


Cara membuat :

  1. Campur terigu, gula pasir dan ragi instan, aduk rata.
  2. Masukkan telur, aduk rata.
  3. Tambahkan mentega cair, aduk lagi sampai rata.
  4. Masukkan pasta vanili dan santan hangat sedikit- sedikit sambil diaduk sampai santan habis dan tidak bergerindil. Jika masih ada tepung yang bergerindil bisa disaring atau dikocok sebentar saja sampai halus.
  5. Terakhir masukkan garam dan SKM, aduk rata.
  6. Diamkan adonan kurang lebih 1 jam
  7. Sebelum adonan dituang, adonan ditepuk2 dulu menggunakan sendok sayur. 
  8. Panaskan cetakan, olesi margarin dan tuang adonan ke cetakan sampai hampir penuh (sekitar  3/4 cetakan), tunggu sampai setengah matang, beri topping sesuai selera. Tutup dan tunggu sampai matang.
  9. Setelah kue pukis matang, panas-panas oles dengan margarin sisi kanan kirinya supaya tidak kering. Sajikan
Jadi 50 buah (kalau pake cetakan pukis mini)

 Hhmmm...enaknya, ujan2 sambil ngemil pukis.hehe..

* Sedikit info:
   Santan sebaiknya direbus dulu hingga mendidih sambil sesekali diaduk supaya santan tidak pecah. Selain itu, santan yang sudah direbus membuat pukis lebih awet dan tidak berbau asem.
   Jangan memasukkan santan panas ke dalam adonan karena dapat mematikan ragi. Tunggu agak dingin/ hangat. Santan hangat dapat mempercepat kerja ragi (jika cuaca dingin) dan mengurangi bau ragi.

0 komentar:

Posting Komentar